Wednesday, January 2, 2013

Tips Membeli Laptop Baru

Mas bro Mbak bro, jumpa lagi bersama saya setelah sekian lama merantau ke tugas2 sekolah akhirnya kali ini saya menyempatkan waktu untuk bisa berbagi lagi. pasti kangen sama postingan2 saya ya kn kn kn?? :D

Postingan pertama di tahun 2013, banyak pertimbangan yang saya pikirkan matang-matang mengenai postingan apa yang layak jadi pembuka di tahun ini (halah, gaya ne pok :D).
Dan akhirnya, berdasarkan keputusan otak kiri, otak kanan, Pak lurah, Pak Camat, Pak Walikota, Pak Raden, Pak Ogah, Pak Sumadi, Pak Basari, dan Pak Pak yang lainnya beserta kandangnya (lhoh .\O/.) saya persembahkan judulnya dolo "Tips Membeli Notebook/Laptop Anyar", judulnya dolo, kelanjutannya taun depan, wkwkwk ... becanda lo yaaa, ^ ^
Tahun baru, laptop baru donkk ... :D. klo yg masih belum punya beli sesegera mungkin, jgn sampe gaptek dah belum pernah pegang laptop, tuh parah endingnya. suer brani jamin saya.   langsung aja dah, tanpa basa tapi basi, saya kasih tips dan trik nya buat beli laptop NEW, simak liputannya berikut ini.
inget yah laptop=notebook, klo netbook itu minimalis nya laptop/notebook. netbook lebih kecil size-nya dan beberapa fitur di laptop/notebook tidak di pasang di netbook (contoh simpel DVD-ROM)

Beli Kelas Terendah

Namanya membeli sebuah barang baru, tentu saja pilihannya lebih banyak ketimbang membeli barang bekas. Begitu pula saat membeli notebook. Biasanya, para produsen notebook mengeluarkan jajaran produknya secara bersama-sama. Contohnya, di jajaran produk Apple MacBook, Apple mengeluarkan seri MacBook 13 inci 1,83 GHz dan 2 GHz, MacBook Pro 15 inci 2,16 GHz dan 2,33 GHz, serta MacBook Pro 17 inci 2,33 GHz.

Jika dana Anda terbatas, tapi menginginkan notebook yang up to date, saran saya adalah beli model terendah dari jajaran produk yang diluncurkan. Pada contoh di atas tadi, saran saran adalah MacBook 13 inci 1,83 GHz.

Kenapa saya menganjurkan membeli model terendah? Notebook di kelas terendah masih mumpuni dalam menyediakan kebutuhan berkomputer secara dasar, dan memberikan Anda penghematan hingga ratusan dollar atau jutaan rupiah! Selain itu, apabila Anda memilih model terendah, nantinya masih bisa di-upgrade lagi, meskipun itu cuma terbatas di processor, memory, harddisk, dan drive optik.

Juga jangan pedulikan bahwa sebuah notebook harus memiliki processor tercepat, dan memory besar. Lain halnya jika dana tidak menjadi masalah. Tapi untuk melakukan aktivitas berkomputer dasar seperti mengetik, browsing, chatting, atau mungkin menonton DVD, notebook kelas bawah sudah sanggup melakukannya. Lebih baik Anda gunakan sisa dana tersebut untuk berlangganan Internet, aksesoris, ataupun membeli software asli.

Di bagian berikutnya, akan saya sampaikan beberapa fitur yang harus dipertimbangkan dalam memilih sebuah notebook.

Notebook Diskon

Di beberapa kota besar terutama di Jakarta, sering diadakan pameran-pameran komputer berskala nasional. Nah, di situ pasti ada vendor notebook yang turut memamerkan produk-produk mereka. Uniknya, menurut pengalaman kami, notebook adalah barang yang diskonnya paling banyak, ketimbang produk lain di saat ada gelaran pameran atau expo. Beberapa keuntungan yang Anda dapat, apabila membeli saat parneran adalah:

  • Dengan uang yang lebih sedikit, Anda bisa mendapatkan model yang tidak terlalu di bawah, karena   sudah pasti diskon.
  • Diskon yang Anda terima, biasanya berkisar dan 500 ribu hingga 1 juta rupiah.
  • Selain diskon, Anda akan mendapatkan berbagai bonus lain. Misalnya flash disk, webcam, mouse ataupun produk-produk lainnya yang biasanya tidak didapat, apabila membeli langsung di toko.
Fitur yang Harus Diperhatikan

Dengan banyaknya fitur yang ditawarkan oleh sebuah notebook, tidak ada salahnya Anda memilah-milah dulu fitur yang bisa dijadikan pertimbangan sebelum membeli. Berikut adalah beberapa fiturnya:
  1. Operating System: Pada beberapa produk notebook, ada yang sudah menyediakan Windows 7 sebagai bagian dari paket penjualannya, dan ada juga yang tidak menyertakan operating system. Karena itu, jika Anda memilih yang tidak sekaligus OS, Anda bisa memilih sendiri OS yang diinginkan, apakah itu Windows ataupun Linux. Jika Anda memilih untuk tidak menggunakan Windows XP, Anda bisa menghemat kira-kira 200 hingga 300 dollar.
  2. Processor: Untuk processor, Anda bisa menggunakan Intel Dual Core, dengan kecepatan 3 GHz, cache 2 MB, dan FSB 800 MHz. Layar: Ukuran layar yang paling pas untuk saat ini adalah 14 inci. Karena 14 inci terlalu kecil, dan 15&17 inci akan menambah bobot notebook Anda.
  3. Memory: Semakin besar tentu semakin bagus. Tapi ingat, jika Anda tidak berencana untuk memainkan game atau edit foto atau video di notebook, maka 1Gb sudah cukup. Jika Anda ingin meng-upgrade-nya nanti, selalu tersedia satu slot memory yang bisa diisi. Karena umumnya notebook memiliki dua slot memory.
  4. Harddisk: Pada umumnya, notebook dipakai untuk hal yang bersifat pekerjaan, bukan untuk menyimpan game atau file multimedia. Karena itu, kami merasa 250 GB saja sudah cukup.
  5. Drive Optik: Saat ini media DVD sudah menjadi standar dalam pendistribusian konten. Oleh sebab itu, Anda bisa menggunakan drive combo, yang nantinya bisa di—upgrade menjadi DVD writer. Drive combo mempunyai kemampuan bisa membaca CD dan DVD serta merekam data ke CD, hanya tidak bisa merekam data ke DVD.
  6. Video Card: Di dalam notebook dengan processor Intel dual core yang generasi kedua, banyak yang sudah integrated Graphics, itu artinya jika anda hendak membeli laptop untuk keperluan data dan editing foto ringan anda tidak perlu merogoh kocek jutaan. Karena Processor anda sudah mampu menangani graphicss nya.
  7. Baterai: Standar baterai yang dipakai untuk laptop adalah Lithium ion 4 Sel. Baterai ini akan menyediakan tenaga selama kira-kira 2 jam. Jadi cukuplah untuk menonton film di DVD.
  8.  Wireless: Cari notebook dengan fitur 802.11 b/g, yang memiliki kecepatan 54 Mbps. Kecepatan tersebut sudah menjadi kecepatan standar untuk jaringan wireless saat ini, dan protokol b/g sudah menjadi standar.
Dan, berdasarkan data-data diatas, saya rasa dengan uang 3 juta anda sudah bisa membeli laptop baru, tentunya dengan performa laptop yang bagus lah.

^ ^

sekian tips dari saya, kritik dan saran atau pertanyaan koment aja di bawah.

 
Design by Lalu Dinasty | didukung oleh Dinasty-corp - Blogger sejati | Best website